Home » Berita » Menanam proses memetik karya – HUT Teater Kresna SMAN 1 Welahan yang ke-6

Menanam proses memetik karya – HUT Teater Kresna SMAN 1 Welahan yang ke-6

HUT Teatar Kresna SMAN 1 WelahanWelahan – Menanam proses memetik karya, demikian tema perayaan HUT Teater Kresna SMAN 1 Welahan yang ke-6 , yang dilaksanakan di ruang kelas XI MIPA 1 SMA Negeri 1 Welahan pada hari Minggu (7/10/18) pukul 10.00–14.00 WIB.

Sebenarnya HUT Teater Kresna jatuh pada hari Sabtu (22/09). Akan tetapi, bertepatan dengan pelaksanaan UTS gasal dan dikhawatirkan akan menganggu konsentrasi belajar.

Adapun perayaan tersebut diawali dengan pembukaan, kemudian sambutan dari Pembina (Heru Waksono, S.Pd.) dan pelatih (Wikha Setiawan), selanjutnya sambutan dari ketua pelaksana. Setelah itu, pemotongan tumpeng oleh Pak Heru dan pemotongan kue oleh Ketua Teater Kresna,  Poppy Risca Dewanti (XI MIPA 3) sebagai suatu simbolis perayaan HUT Kresna dan dilanjutkan makan bersama. Acara  yang terakhir adalah pembacaan puisi dan sharing bersama tim jurnalistik Smanela dan mahasiswa Unnes.

“Teater adalah kegiatan ekstrakulikuler yang bebas, yang bisa mengasah empati dan mencerdaskan perasaan,” tutur Pembina Teater, Heru Warsono.

“Teater bukan belajar tentang kebohongan tapi belajar memahami sesuatu, karena berbohong tidak perlu akting,” ucap Wikha Setiawan.

Terdapat 25 siswa yang mengikuti perayaan HUT Teater Kresna yaitu 14 dari anggota Teater Kresna, Pembina, pelatih, 2 mahasiswa dari UNNES, 3 orang dari tim jurnalistik, dan 4 orang dari komunitas Pojok Kidul yang ikut serta dalam perayaan HUT tersebut.

Persiapan HUT Teater Kresna ini dilaksanakan hanya dalam waktu satu hari dengan kendala kurangnya personil laki-laki yang tergabung dalam ekstrakulikuler tersebut.

“Harapan saya untuk anggota teater ke depannya adalah bisa lebih dewasa, bisa menghadapi masalah, dan tidak egois, yang dapat memecah kekeluargaan kita karena teater bukan hanya sekadar ekstrakulikuler tetapi juga keluarga yang dapat bersama-sama mnyelesaikan suatu masalah, “ ucap Ketua Teater Kresna, Poppy Risca Dewanti.


Leave a comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

SMAN 1 Welahan on Instagram